1. Kolak pisang dan labu kuning
Menu takjil buka puasa yang satu ini sepertinya sudah melegenda. Di setiap daerah di Indonesia mayoritas tersedia dan jika anda membeli di luar menu ini termasuk takjil murah meriah. Berisi buah pisang dicampur labu kuning kemudian dimasak dengan air yang dicampur santan, gula merah dan daun pandan membuat aroma kolak semakin wangi dan lezat.
Cara membuatnya pun sangat mudah. Anda bisa memulainya dengan mengupas kulit dari kedua bahan utama yaitu pisang dan labu kuning. Adapun langkah pembuatannya yaitu:
- Masukkan labu kuning ke dalam panci yang sudah berisi air, santan, gula merah dan sedikit garam dan tambahkan daun pandan untuk penambah aroma wangi pada kolak, kemudian aduk rata.
- Jika labu kuning sudah sedikit lunak bisa campurkan pisang yang telah dipotong-potong dan aduk hingga rata.
- Tunggu sampai matang dan angkat kemudian sajikan di atas meja yang telah tersedia.
2. Es Pisang Ijo
Ada yang tidak mengenal menu buka puasa yang enak satu ini? rasanya di setiap daerah mudah untuk ditemukan. Bahan dasarnya tidak jauh-jauh juga dari buah pisang. Bedanya dengan kolak pisang, es pisang ijo ini ada tambahan bahan-bahan dalam pembuatannya seperti tepung beras, air daun suji dan pewarna makanan. Untuk anda yang ingin memiliki resep takjil murah meriah dengan membuat es pisang ijo, berikut bahan-bahannya:
– pisang raja yang tua sebanyak 8 buah
– air 300 mili liter
– tepung beras 150 gram
– tepung terigu 150 gram
– gula pasir 60 gram
– santan kental 300 ml
– air perasan daun pandan 250 ml
– pewarna hijau/pasta pandan sebanyak 3 tetes
– plastik secukupnya
– air 300 mili liter
– tepung beras 150 gram
– tepung terigu 150 gram
– gula pasir 60 gram
– santan kental 300 ml
– air perasan daun pandan 250 ml
– pewarna hijau/pasta pandan sebanyak 3 tetes
– plastik secukupnya
Langkah pembuatannya:
- Cuci dan kukus pisang raja kurang lebih 10 menit, jika sudah matang kupas pisang dan sisihkan
- Blender 2 ikat daun pandan lebar dengan air 250 ml, peras dan saring
- Campurkan santan kental dan air perasan daun pandan beserta tepung beras dan tepung terigu dan diaduk-aduk hingga rata dan jangan sampai menggumpal
- Tambahkan gula dan pasta pandan, aduk hingga rata
- Kukus adonan dalam wadah tahan panas selama 20 menit dan angkat serta uleni adonan hingga kalis
- Ambil beberapa sendok adonan dan letakkan di atas kertas minyak kemudian pipihkan. Isi dengan pisang kemudian tutup dengan adonan, rapikan bentuk dengan bantuan plastik yang sudah anda sediakan.
- Tata daun pisang diatas wadah tahan panas kemudian letakkan adonan pisang hijau di atasnya, kukus selama 15 menit.
- Angkat dan hidangkan bersama vla dan bisa campurkan dengan es sebagai penyegar.
3. Bubur Sagu Mutiara
Menu takjil buka puasa berikutnya yang membuat segar di tenggorokan adalah bubur sagu mutiara apalagi disajikan dengan es untuk pelengkap kesegaran. Apakah menu ini masuk ke daftar menu takjil buka puasa anda di rumah? jika belum masuk bisa langsung coba dengan melihat resep membuat bubur sagu mutiara yang mudah. Berikut bahan-bahannya:
– sagu mutiara cap kucing 1 bungkus
– gula pasir 125 gram
– air 750 ml
– pisang secukupnya sebagai pelengkap
– gula pasir 125 gram
– air 750 ml
– pisang secukupnya sebagai pelengkap
Bahan kuah santan:
– santan 400 mili liter
– garam 1/2 sendok teh
– daun pandan 2 lembar
– garam 1/2 sendok teh
– daun pandan 2 lembar
Langkah membuat bubur sagu mutiara:
- Bubur : masak air hingga mendidih, kemudian masukkan butir mutiara, masukkan gula dan masak hingga matang sambil sesekali diaduk agar tidak lengket di panci. Masukkan pisang matang, angat dan sisihkan.
- Kuah santan : masak bahan santan hingga mendidih, aduk terus dan jangan ditinggal agar tidak pecah kemudian angkat.
- Sajikan dengan cara mengambil beberapa sendok bubur mutiara lalu tuang dengan santan secukupnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar