Rabu, 06 Mei 2020

Kondisi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Akibat Adanya Wabah Corona

Penyebaran virus Corona berdampak pada pertumbuhan ekonomi Indonesia 2020 dan berdampak pada perekonomian dunia dari perdagangan, investasi dan pariwisata.Pertumbuhan ekonomi Indonesia mengalami perlambatan karena berbagai faktor, seperti penurunan kinerja ekspor impor, konsumsi rumah tangga yang masih tumbuh tinggi dan investasi yang tumbuh melambat.
Menurut lembaga penelitian ekonomi center of reforms on Economic ( CORE ) yang memprediksi bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia berada pada kisaran minus 2 persen hingga 2 persen . Angka tersebut dapat dicapai jika pemerintahan melakukan langkah-langkah yang lebih ketat dalam pencegahan penularan virus Corona.
Menurut Menteri Keuangan, Sri Mulyani menyebutkan ekonomi Indonesia bisa hanya tumbuh 2,5 persen atau bahkan 0 persen jika pandemi Corona di RI tak segera diatasi. Dengan adanya corona virus pertumbuhan ekonomi Indonesia pasti berada di bawah 5 persen. Kondisi ekonomi juga diperburuk dengan harga minyak dan gas yang turun di Kisaran USD 30 per barel. Padahal perekonomian Indonesia bergantung pada harga komoditas.
Apalagi kini sedang merebaknya Covid-19 di Indonesia yang berdampak terhadap perekonomian. Ia pun menjelaskan beberaap  alasan Indonesia rentan masuk dalam krisis ekonomi.
Pada sektor konsumsi rumah tangga terjadi ancaman kehilangan pendapatan masyarakat karena tidak dapat bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup terutama rumah tangga miskin dan rentan serta sektor informal detik penurunan lainnya juga terjadi pada UMKM pelaku usaha ini tidak dapat melakukan kegiatan usahanya sehingga terganggu Kemampuan memenuhi kewajiban kredit. Perekonomian juga berdampak pada sektor korporasi dan sektor keuangan lainnya.
Pemerintah dalam hal ini bersama Bank Indonesia dan otoritas terkait berkomitmen akan terus memperkuat Sinergi kebijakan untuk memonitor dinamika penyebaran COVID-19 termasuk dampaknya terhadap perekonomian Indonesia dari waktu ke waktu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar